
PEKANBARU, SIJORIPOST.COM – Tiga atlet senam Riau yang akan bertanding mengikuti
Fig Apparatus World Cup Doha, 22-25 Maret 2017 di Qatar berangkat ke Jakarta, Jumat (17/3).
“Ketiga atlet kita itu akan bergabung dengan 3 atlet lainnya yang akan berangkat ke Qatar, Sabtu (18/3) mendatang,” ujar Pelatih Senam Riau Ahmad Markos kepada Tribun, Senin (13/3).
Rencananya kata Ahmad Markos yang juga merupakan Pelatih Nasional, atlet Riau akan dilepas langsung oleh Gubernur Riau (Gubri)Arsyadjuliandi Rahman ke Qatar.
“Untuk itu kita harapkan sekali dukungan dan doa dari seluruh lapisan masyarakat Riau agar tiga atlet kita berhasil meraih prestasi,” ucap Markos.
Pada Kejuaraan Internasional di Qatar itu jelas Pegawai Bank Riaukepri tersebut, Indonesia menurunkan 6 atlet.
“Sebanyak 6 atlet itu 3 dari Riau yakni Tri Sahputra, Agung Suci Tantio Akbar dan M Afrizal. Kemudian 3 dari Jawa Timur yakni Feroz, Syamsul dan Agus,” ungkap Markos.
Fig Apparatus World Cup Doha Qatar itu kata Markos lagi, diikuti sebanyak 30 negara. “Indonesia satu group dengan Jepang, Kazakhstan, Jordania dan Uzbekistan,” papar Markos.
Di Qatar tambah Markos, pihaknya akan melirik kekuatan pesaing Indonesia di Sea Games 2017 yakni Thailand dan Vietnam. “Kedua negara inilah lawan berat kita nanti di Sea Games 2017 Malaysia,” ungkap Markos.
Setelah mengikuti kejuaraan dan traning camp di Qatar jelas Markos, PB Persani melanjutkan Try Out ke Azerbaijan 14-20 Mei 2017.