
PEKANBARU, SIJORIPOST.COM – Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Pusat, akan menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Basket 3×3 (tiga lawan tiga) di Jakarta pada 24 April 2017 mendatang.
Jelang kejuaraan itu, Pengurus Provinsi (Pengprov) Perbasi Riau pun mulai mempersiapkan armadanya, untuk diterjunkan dalam pertandingan tersebut, dengan menerjunkan atlet-atlet yang berpotensi di setiap daerah di Riau.
Hal itu disampaikan Ketua Harian Perbasi Riau, Hendri melalui Kabid SDM Perbasi Riau, Akang saat dijumpai di KONI Riau, Rabu (29/3/2017) siang.
“Untuk pemain akan kita seleksi dari tim-tim yang ikut Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) beberapa waktu lalu, dan nanti akan kita pilih berdasarkan kemampuannya,” kata Akang.
Meski animo kejuaraan 3×3 ini tidak setinggi kejuaraan basket biasanya seperti kejuaran basket yang pemainnya berjumlah enam orang dalam satu tim.
Akang mengungkapkan, banyak para pemain yang berpotensi dari seluruh daerah di Riau yang bisa diikut sertakan dalam kejuaran 3×3 ini.
“Nantinya, para pemain yang akan diikut sertakan dalam Kejurnas 3×3 ini, dipilih secara individu untuk ditempatkan berdasarkan posisinya,” ungkapnya.
“Pekan depan, rencananya akan kita mulai seleksinya di Gor Hall A Rumbai, dan tanggal 9 April 2017 mendatang nama-nama pemain yang akan ikut kejuaraan sudah ada,” ujarnya.